Query Relasi Dengan Microsoft Access

Assalamu’alaikum…

Membuat Query Relasi dengan Ms.Access

       Sebelum ke pembahasannya kita harus mengenal Apa itu Query? Apa itu Relasi? Apa itu Microsoft Access?

Query adalah Perintah-perintah untuk mengakses data pada sistem basis data. Standard bahasa Query yang banyak digunakan adalah SQL(Structured Query Language). SQL adalah suatu bahasa yang digunakan untuk mengakses data didalam sebuah database relasional. Database relasional adalah suatu model database(basis data) yang disajikan dalam bentuk tabel. 

Relasi adalah hubungan yang terjadi pada suatu tabel dengan lainnya yang mempresentasikan hubungan antar objek di dunia nyata dan berfungsi untuk mengatur operasi suatu database.

Microsoft Access adalah Suatu aplikasi basis data relasional yang digunakan untuk merancang, membuat dan mengolah berbagai jenis data.

Query Relasi dengan MS Access adalah Menggabungkan atau merelasikan 2 atau lebih tabel pada basis data dengan cara menyaring atau menampilkan data dari berbagai kriteria dan urutan yang kita kehendaki dengan bantuan software Microsoft Access.

DML (Data Manipulation Language) adalah sub perintah dari bahasa SQL yang digunakan untuk memanipulasi data dalam database yang telah dibuat. Terdapat 4 perintah penting dalah DML, Yaitu:

  • SELECT: Perintah ini digunakan untuk mengambil dan menampilkan data dari tabel atau bahkan dari beberapa tabel dengan penggunaan relasi.(Perintah ini yang akan dijadikan contoh pada postingan kali ini). Contoh: SELECT * FROM nama_tabel;
  • INSERT: Perintah ini digunakan untuk memasukan data baru ke dalam sebuah tabel. perintah ini tentu saja bisa dijalankan ketika database dan tabel sudah dibuat. Contoh: INSERT INTO nama_tabel VALUES(data1,data2,dst…);
  • UPDATE: Perintah ini digunakan untuk memperbaharui data pada sebuah tabel. Contoh:  UPDATE nama_tabel SET kolom1=data1, kolom2=data2, dst… WHERE kolom=data;
  • DELETE: Perintah ini digunakan untuk menghapus data dari sebuah tabel. Contoh: DELETE FROM nama_tabel WHERE kolom=data;

Sebelum membuat Query relasi dengan Microsoft Access, kita harus memahami dulu cara membuat database dengan MS Access.

Langkah-langkah pembuatan database dengan MS Access:

  1. Jalankan Software MS Access (disini saya menggunakan versi 2013)
  2. newPilih Blank Desktop Database.
  3. new1masukkan nama  database sesuai yang anda inginkan kemudian klik Create.
  4. untuk mempermudah belajar tentang database ikuti langkah berikut ini:

    buat tabel seperti berikut:

    tabel

    Buat tabel baru dengan cara klik kanan pada Tabel1 -> Desain View -> Tb_Pekerjaan->ok

    isikan field berikut ini: tbpekerjaankemudian buat tabel baru sesuaikan dengan tabel diatas: newtabelSetelah selesai seperti gambar di atas (no.3) ikuti langkah no 4 diatas:
    tbjabatantbpegawaitbpekerjaantbdivisi

  5. Isikan data pada masing-masing tabel dan bagi pemula abaikan dulu nilai mata uang Rupiah langsung isi dengan angka. sebelum mengisi data klik kanan pada salah satu tabel lalu pilih DataSheet View kemudian isikan data seperti berikut ini: Tabel PegawaiTabel Jabatantabel divisitabel pekerjaan

Setelah selesai pembuatan tabel kita akan berlajut ke query relasinya, pada postingan kali ini saya akan membuat contoh perintah SQL hanya SELECT saja. untuk UPDATE, INSERT dan DELETE yang insya Allah akan dibahas pada postingan berikutnya.

Berikut beberapa contoh query relasi:

  1. klik pada menu CREATE->QUERY DESIGN queryuntuk menampilkan fields NIP, Nama Lengkap, Nama Jabatan, Kota Penempatan, Nama Divisi dan Gaji Pokok. ketikan perintah berikut ini pada Query1: “SELECT p.NIP, p.Nama_Lengkap, j.Nama_Jabatan, k.Kota_Penempatan, d.Nama_Divisi, j.Gaji_Pokok FROM Tb_Pegawai p, Tb_Jabatan j, Tb_Pekerjaan k, Tb_Divisi d WHERE k.NIP = p.NIP AND k.Kd_Jabatan = j.Kd_Jabatan AND k.Kd_Divisi = d.Kd_Divisi” (tanpa kutip “)  kemudian di RUN (Design-> Run)soal1
  2. jika ingin menampilkan NIP, Nama Lengkap, Nama Jabatan, Nama Divisi dan Total Gaji (gapok+tunjangan jabatan+tunjangan kinerja) “SELECT p.NIP, p.Nama_Lengkap, j.Nama_Jabatan,  d.Nama_Divisi, j.Gaji_Pokok+j.Tunjangan_Jabatan+k.Tunjangan_Kinerja AS Total_Gaji FROM Tb_Pegawai p, Tb_Jabatan j, Tb_Pekerjaan k, Tb_Divisi d WHERE k.NIP = p.NIP AND k.Kd_Jabatan = j.Kd_Jabatan AND k.Kd_Divisi = d.Kd_Divisi “soal2
  3. jika ingin menampilkan NIP, Nama, Jabatan, divisi, kota asal akan tetapi bukan dari Sukabumi dan tempat kerjanya di Sukabumi. “SELECT p.NIP, p.Nama_Lengkap, j.Nama_Jabatan, d.Nama_Divisi,p.Alamat, k.Kota_Penempatan FROM Tb_Pegawai p, Tb_Jabatan j, Tb_Pekerjaan k, Tb_Divisi d WHERE k.NIP = p.NIP AND k.Kd_Jabatan = j.Kd_Jabatan AND k.Kd_Divisi = d.Kd_Divisi AND p.Alamat <> ‘Sukabumi’ AND k.Kota_Penempatan = ‘Sukabumi’ soal3
  4. Menampilkan Usia dengan perintah DATEDAFF contoh menampilkan NIP, Nama Lengkap, Nama Jabatan, Nama Divisi, Usia, Tempat Kerja. “SELECT p.Nama_Lengkap, p.Alamat, j.Nama_Jabatan, d.Nama_Divisi, DateDiff(“yyyy”,p.Tgl_Lahir,Now()) AS [Usia (Tahun)], k.Kota_Penempatan FROM Tb_Pegawai AS p, Tb_Jabatan AS j, Tb_Divisi AS d, Tb_Pekerjaan AS k WHERE p.NIP=k.NIP AND j.Kd_Jabatan=k.Kd_Jabatan AND d.Kd_Divisi=k.Kd_Divisi” soal4
  5. Untuk Menampilkan nilai terbesar berikut contoh perintahnya ” SELECT Max(j.Gaji_Pokok+j.Tunjangan_Jabatan+k.Tunjangan_Kinerja) AS [Total Gaji Terbesar] FROM Tb_Pegawai AS p, Tb_Jabatan AS j, Tb_Pekerjaan AS k WHERE p.Nip=k.Nip AND j.Kd_Jabatan=k.Kd_Jabatan “soal5
  6. Untuk Menampilkan nilai terkecil berikut contoh perintahnya “SELECT Min(j.Gaji_Pokok+j.Tunjangan_Jabatan+k.Tunjangan_Kinerja) AS [Total Gaji Terkecil] FROM Tb_Pegawai AS p, Tb_Jabatan AS j, Tb_Pekerjaan AS k WHERE p.Nip=k.Nip AND j.Kd_Jabatan=k.Kd_Jabatan “soal6
  7. Penggunaan perintah Round. Contoh: “SELECT p.Nip, p.Nama_Lengkap, j.Nama_Jabatan, d.Nama_Divisi, round(Datediff(“d”,Tgl_Masuk,Now())/365) AS [Masa Kerja (Tahun)] From Tb_Pegawai p, Tb_Jabatan j, Tb_Divisi d, Tb_Pekerjaan k WHERE p.Nip=k.Nip AND j.Kd_Jabatan=k.Kd_Jabatan AND d.Kd_Divisi=k.Kd_Divisi”soal7
  8. SELECT p.Nip,p.Nama_Lengkap,j.Nama_Jabatan, (j.Tunjangan_Jabatan+k.Tunjangan_Kinerja) AS [Total Tunjangan] FROM Tb_Pegawai p, Tb_Jabatan j, Tb_Pekerjaan k WHERE p.Nip=k.Nip AND j.Kd_Jabatan=k.Kd_Jabatan AND (j.Tunjangan_Jabatan+k.Tunjangan_Kinerja)

Catatan:

  • (Baca terlebih dahulu sebelum mempraktekkannya)
  • p.NIP-> //p itu mewakili nama tabel Tb_Pegawai,  tpi jika ingin lebih panjang lagi teks nya maka bisa langsung menjadi Tb_Pegawai.NIP dan Tb_Pegawai setelah FROM tidak boleh “Tb_Pegawai p” (tanpa tanda kutip) harus dihilangkan “p” nya supaya tidak terjadi kesalahan.
  • Untuk penjelasan mengubah format mata uang, insya Allah saya akan bahas pada postingan berikutnya. Tapi jika ingin penjelasannya, bisa cantumkan E-mail anda pada komentar Insya Allah jika saya mampu untuk membantu nanti saya kirimkan.

Sekian postingan tutorialnya semoga bermanfaat..

Mohon maaf atas kesalahan postingannya.. masih dalam tahap belajar. saya mengharapkan ada saran dan kritiknya terimakasih 🙂

Tinggalkan komentar